Cah Kota Batik

Wednesday 5 October 2011

VISUAL DBASE

DBASE adalah database engine klasik yang masih tetap diminati sebagai program untuk menyimpan data-data perusahaan sampai sekarang. Program-program yang dirancang dengan menggunakan dBASE memang memiliki banyak kelemahan dibandingkan dengan database engine modern seperti MySQL™ atau SQL Server™ dan Microsoft® Access. Sebagai database engine, dBASE menjadi standar file database pada masa keemasan sistem operasi DOS. DBASE populer sejak dBASE II dan dBASE III diterima sebagai standar. Banyak produk software menggunakan dBASE sebagai standar file databasenya (dengan ekstensi *.dbf), seperti misalnya: FoxPro (termasuk Visual FoxPro), Recital, Paradox, dsb. Salah satu bahasa pemrograman yang dikembangkan dengan menggunakan file database milik dBASE adalah Clipper, yang masih tetap dipakai sampai saat ini. Database menggunakan dBASE akan menyimpan setiap tabel data ke dalam satu file dengan ekstensi .dbf, kecuali Paradox yang menggunakan ekstensi .db. Dalam komputer modern, bahkan program script interpreter seperti PHP pun masih mendukung dBASE. Penggunaan dBASE masih dianggap relevan karena program-program modern seperti Microsoft® Excel, Access, atau Visual FoxPro mengenali file-file yang dibuat dengan menggunakan dBASE. Buku ini ditulis pada tahun 1996, dan menggunakan software Visual DBASE versi 5.5 sebagai acuan, tetapi pada saat abstrak ini ditulis versi 7.0 sudah beredar sejak beberapa tahun yang lalu. Meskipun demikian sejumlah besar fungsi maupun prosedur yang dijelaskan dalam buku ini tidak mengalami banyak perubahan, sehingga buku ini masih tetap relevan bagi Anda yang baru belajar tentang penggunaan dBASE.

0 comments:

Post a Comment